Kamis, 31 Januari 2013

Pendukung Ilham dan Syahrul Bentrok di Makassar

MAKASSAR, (TRIBUNEKOMPAS)  
By: Leo. S.  

-  Massa pendukung calon gubernur Sulawesi Selatan Ilham Arief Sirajuddin-Azis Qahar Mudzakar bentrok dengan pendukung pasangan Syahrul Yasin Limpo-Agus Arifin Nu'mang di Jalan Lagaligo, Makassar, Kamis petang, 31 Januari 2013.  Aksi saling serang terjadi usai penetapan Gubernur Sulawesi Selatan terpilih oleh Komisi Pemilihan Umum Sulawesi Selatan di Hotel Singgasana.

Syahrul ditetapkan unggul atas Ilham, rival beratnya. Bentrok ini merupakan kali kedua, setelah debat kandidat pertama, 10 Januari 2013 lalu. Enam orang pendukung Ilham Arief terluka terkena anak panah. Belum diketahui pasti identitas para korban.

Penuturan Irwan, seorang pendukung Ilham, insiden berawal saat rombongannya hendak membubarkan diri dari posko utama di Jalan Gunung Batu Putih. Tiba-tiba, mereka diserang sekelompok orang yang diduga pendukung Syahrul Yasin Limpo di Jalan Lagaligo. "Mereka gunakan busur dan papporo (senjata api rakitan), sementara kami tidak bawa apa-apa," kata dia, Kamis, 31 Januari.

Kubu Ilham pun melakukan serangan balasan. Mereka menggunakan batu melempari kerumanan massa lawannya. Tawuran antar kubu kandidat baru berhenti setelah ratusan aparat brimob dibantu TNI dikerahkan ke lokasi kejadian. Aparat langsung memblokade sejumlah jalan untuk menghalau massa agar tidak ada bentrok susulan.

Kepala Bidang Humas Kepolisian Daerah Sulawesi Selatan dan Barat, Komisaris Besar Endi Sutendi mengatakan, saat ini sudah dikerahkan pasukan Brimob dan TNI di lokasi kejadian. Begitupun dengan posko pemenangan para kandidat sejak awal sudah dijaga. "Sudah ada Brimob disana. Kami harap semua menahan diri," katanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar